Bisnis.com, PADANG SIDEMPUAN - PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan II menggelar roadshow dan sosialisasi pembangunan kelistrikan dari Padang Sidempuan hingga Binjai.
Adapun, roadshow ini dilakoni untuk mengajak seluruh pemangku kepentingan hingga masyarakat membantu dan mengawal pembangunan gardu induk dan transmisi di Sumut.
General Manager PLN UIP II Jurlian Sitanggang menuturkan, pembangunan gardu induk dan SUTET (saluran udara tegangan ekstra tinggi) Padang Sidempuan-Binjai merupakan tahap pertama untuk memenuhi dan memperlancar pasokan listrik di Sumut.
"Tol listrik ini sangat penting karena ini satu-satunya harapan untuk menerangi Sumut. Tapi kalau hanya kami [PLN] yang mengerjakan ya susah. Kami hanya tahu teknis, membangun pembangkit dan transmisi. Tapi ini tidak bisa dibangun tanpa izin dari pemda dan lahan. Semua berperan," papar Jurlian, Selasa (31/5/2016).
Lebih lanjut, pada tahap selanjutnya, dia menyebutkan akan membangun transmisi hingga ke ujung Aceh melalui PLTU Pangkalan Susu.
Adapun, roadshow ini dilakukan pada dua hari yakni Selasa (31/5/2016) di Gardu Induk Padang Sidempuan dan Sarulla serta Rabu (1/6/2016) di Gardu Induk Galang dan Binjai.
Berdasarkan data proyek gardu induk PLN UIP II, GI Binjai berkapasitas 2 x 250 MVA, GI Galang 2 x 500 MVA, GI Sarulla 2 x 250 MVA, dan GI Pdang Sidempuan 2 x 250 MVA.
Sementara itu, untuk pembangunan SUTET, Galang-Binjai 158 menara, Galang-Simangkuk 409 menara, Simangkuk-Sarulla 231 menara, dan Sarulla-Padang Sidempuan 186 menara.
"Selain itu, kami juga mengadakan kegiatan sosial berupa pemberian bantuan masing-masing Rp10 juta kepada sekolah dan rumah ibadah di sekitar pembangunan gardu induk," pungkasnya.
Proyek Listrik 35.000 MW: PLN UIP II Gelar Roadshow Sumut Terang
PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan II menggelar roadshow dan sosialisasi pembangunan kelistrikan dari Padang Sidempuan hingga Binjai.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Febriany Dian Aritya Putri
Editor : Fatkhul Maskur
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

41 menit yang lalu
Harga Pangan Hari Ini 11 Juli: Harga Beras dan Gula Kompak Naik

48 menit yang lalu
Trump Getok Tarif 35% untuk Kanada Mulai 1 Agustus 2025

53 menit yang lalu
Siap-Siap! Harga Uniqlo Bakal Makin Mahal Imbas Tarif Trump
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
