Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Semester I/2018, Volume Lalu Lintas Tol Tangerang-Merak Tumbuh 2,13%

PT Marga Mandala Sakti, pengelola tol Tangerang-Merak menyatakan sepanjang semester I/2018 pertumbuhan volume lalu lintas naik sebesar 2,13%.
Antrian di gerbang Tol Tangerang-Merak/Istimewa
Antrian di gerbang Tol Tangerang-Merak/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - PT Marga Mandala Sakti, pengelola tol Tangerang-Merak menyatakan sepanjang semester I/2018 pertumbuhan volume lalu lintas naik sebesar 2,13%.

Kepala Divisi Operasi PT Marga Mandalasakti, Ega N Boga mengatakan adapun rata-rata trafik sebanyak 137.432 kendaraan per hari.

Menurutnya, hal ini sejalan dengan adanya pertumbuhan ekonomi Provinsi Banten pada Triwulan I di tahun 2018 sebesar 5,95%. Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, pertumbuhan ini  lebih tinggi 0,5% dibandingkan dengan Triwulan I 2017 sebesar 5,90%.

Berdasarkan data Pemprov Banten, sektor industri selama periode tersebut naik sebesar 2,64% untuk industri besar dan sedang, dan sebesar 0,97% untuk industri kecil mikro. Selain itu, ada peningkatan ekspor sebesar 6,65 pada year to date Mei 2018 yang ikut memengaruhi jumlah kendaraan yang melewati tol Tangerang-Merak.

Dia menjelaskan kontribusi tertinggi dari volume lalu lintas berasal dari kendaraan golongan I yakni sebesar 76,97%, kemudian golongan II 12,70%, golongan III 6,65%, golongan IV 1,94% dan golongan V sebesar 1,75%.

"Golongan I masih mendominasi jumlah kendaraan yang melintasi tol Tangerang-Merak," ujar Ega.

Dia menjelaskan dari volume lalu lintas sepanjang semester I/2018 tersebut, kenaikan tertinggi terjadi pada bulan Juni yang naik 3,4% karena traffic arus mudik dan arus balik lebaran, juga pada bulan Februari yang naik sebesar 3,04%.

Ega menambahkan pertumbuhan arus lalu lintas juga didukung oleh peningkatan penyediaan fasilitas dan peralatan tol dengan melakukan penambahan 8 unit Gardu Tol Otomatis (GTO) yang terpasang.

8 unit GTO itu yakni di Gerbang Tol Cikupa, 2 unit di Gerbang Tol Balaraja Timur, 2 unit di Gerbang Tol Balaraja Barat, 2 unit di Gerbang Tol Cikande, 2 unit di Gerbang Tol Serang Timur, 2 unit di Gerbang Tol Serang Barat, 2 unit di Gerbang Tol Cilegon Timur dan 2 unit di Gerbang Tol Cilegon Barat. Total GTO yang terpasang di Ruas Tangerang-Merak hingga saat ini sebanyak 23 unit.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper