Bisnis.com, PADANG--Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono menyatakan pendistribusian Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) tahap kedua sudah mencapai 85%.
"Sudah 85% dan pada akhir September saya yakin penyalurannya bisa mencapai 90%," kata Agung Laksono di Padang, Sumatera Barat, Kamis (26/9/2013)
BLSM tahap II kedua dicairkan mulai 2 September 2013. Total dana Rp4,62 triliun dialokasikan untuk 15.530.897 rumah tangga sasaran (RTS) melalui seluruh Kantor Pos Indonesia.
Di Sumatera Barat, BLSM dibagikan ke 266.960 RTS yang masuk dalam data penerima BLSM tahap II.
Kepala Area II Ritel dan Properti PT Pos Indonesia, Suhatman mengatakan, hingga minggu ketiga, penyaluran BLSM kepada pemegang Kartu Perlindungan Sosial (KPS) telah mencapai 81,57%.
"Total pemegang KPS yang telah menerima sudah mencapai 217.759 RTS," katanya.
Total anggaran yang telah disalurkan mencapai Rp65,3 miliar dari total dana yang disiapkan lebih dari Rp 80 miliar. Sementara sisa anggaran hingga minggu ketiga yang harus disalurkan pihak pos untuk Sumbar sebanyak Rp14,7 miliar untuk 49.201 RTS.
Jumlah pemegang KPS di Sumatera Barat untuk BLS tahap pertama mencapai 275.431 RTS, sementara pada tahap dua berkurang menjadi 266.960 RTS karena perubahan data dari Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (Antara)
Distribusi BLSM Sudah Capai 85%
Bisnis.com, PADANG--Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono menyatakan pendistribusian Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) tahap kedua sudah mencapai 85%."Sudah 85% dan pada akhir September saya yakin penyalurannya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Ismail Fahmi
Editor : Ismail Fahmi
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
1 jam yang lalu
Lo Kheng Hong Serok Lagi Saham GJTL Desember 2024
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
5 menit yang lalu
Rempang Kembali Memanas, Bagaimana Nasib PSN Milik Tomy Winata?
14 menit yang lalu
WIKA Lunasi Sebagian Obligasi Seri A Tahap I dengan Call Option
37 menit yang lalu
Hampir 100 Ribu Orang Teken Petisi Desak Prabowo Batalkan PPN 12%
58 menit yang lalu
Usai Pangkas Suku Bunga, The Fed Fokus Kendalikan Inflasi
1 jam yang lalu