Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kidena, Furniture Untuk Si Kecil Yang Aktif Menggambar

Hanif membuat sejumlah produk yang memang dirancang agar bisa dicorat-coret oleh anak-anak dan dapat dibersihkan dengan mudah, dan dapat dipakai kembali, mulai dari meja, almari pakaian, almari mainan, dan lain-lain.

Bisnis.com, JAKARTA – Sherenity Dewi Fregian, balita berusia 4 tahun anak pasangan Didik Supriyanto dan Dewi Yuliana, tak jarang sering membuat kesal kedua orang tuanya, dengan mengotori tembok rumahnya dengan coretan-coretan gambar dari pastel atau pensil yang dimilikinya.

Namun, kekesalan kedua orang tua yang memiliki darah seni itu, tidak berani mereka tumpahkan pada Sheren dengan melarangnya untuk mencoret-coret tembok rumah, lantaran takut akan menghambat kreativitas sang buah hati.

Bagi balita, dinding rumah adalah layaknya sebuah kanvas besar, dan mencoret dinding merupakan bentuk ekspresi kreativitas mereka, karena dari proses itulah anak-anak mulai mengembangkan kemampuan motoriknya.

Namun, terkadang kreativitas Sheren terlewat besar, hingga coretan gambar yang dilakukannya tidak hanya di tembok saja ternyata, namun juga sejumlah perabotan atau furnitur yang seharusnya tidak kena coretan.

Hal ini lama-lama membuat kedua orang tua Sheren kebingungan menampung kreatifitas anaknya. Sementara di sisi lain tidak ingin setiap kali harus membersihkan furnitur di rumahnya gara-gara di corat-coret buah hatinya tersebut.

Dan, kondisi yang dialami oleh kedua orang tua Sherenity dan mungkin juga sebagian besar keluarga muda saat ini, nampaknya dapat dimanfaatkan betul oleh Hanif Budianto, Owner Kidena, dengan membuat furnitur yang mampu mengakomodasi kreativitas para balita.Nama produknya Kidena.

“Konsepnya mengusung seperti yang ada pada tagline kami, yakni made for kids, yakni membuat furnitur untuk anak-anak,” tuturnya kepada Bisnis, belum lama ini.

Hanif membuat sejumlah produk yang memang dirancang agar bisa dicorat-coret oleh anak-anak dan dapat dibersihkan dengan mudah, dan dapat dipakai kembali, mulai dari meja, almari pakaian, almari mainan, dan lain-lain.

“Selama ini anak-anak sering mencorat-coret di tembok, nah kami mencoba mengkombinasikan itu dalam sebuah bentuk furnitur yang dirancang untuk mereka berekpresi,” tuturnya.

Sejumlah produknya sengaja dibuat kombinasi antara kayu yang ramah terhadap anak dan juga papan tulis yang bisa dicorat-coret dengan kapur tulis, disatukan dalam sebuah bentuk furnitur, seperti meja, almari, dan lain-lain.

“Semua produknya bisa dicorat-coret dan tinggal menghapusnya kembali dengan penghapus kapur, sangat sederhana dan tidak akan merepotkan, bahkan anak-anak itu pun bisa menghapusnya sendiri,” tuturnya.

Pihaknya optimistis produknya tersebut mampu menyasar segmen keluarga muda yang baru memiliki buah hati."Meskipun produk ini dibuat untuk anak-anak, namun secara kualitas, ketahanannya bisa dibuktikan," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper