Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Raih Penjualan Rp2 Triliun, Paramount Land Ekspansi di Gading Serpong

Paramount Land melakukan ekspansi di Gading Serpong usai meraih penjualan Rp2 triliun pada kuartal I/2022.
Paramount Land/Ilustrasi
Paramount Land/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA – Situasi pandemi Covid-19 yang semakin terkendali menyebabkan peningkatan permintaan pada sektor properti, khususnya properti residensial dan komersial.

Hal tersebut terlihat dari catatan penjualan atau marketing sales Paramount Land pada Kuartal I-2022 yang mencapai Rp2 triliun. Kontribusi penjualan terbesar Paramount Land berasal dari proyek Paramount Gading Serpong dengan kontribusi sebesar 80 persen.

Melihat dominasi nilai penjualan dari kawasan Gading Serpong, Direktur Paramount Land M Nawawi menyatakan, pihaknya akan mengembangkan properti di kawasan Gading Serpong dengan menyediakan ruang usaha untuk kebutuhan bisnis konsumennya.

“Seiring dengan meredanya Covid-19, aktivitas masyarakat dan membaiknya situasi usaha/industri. Kami mendukung para pelaku usaha untuk terus berkembang dan mengembangkan bisnisnya di kawasan Gading Serpong dengan menyediakan berbagai properti komersial,” kata Nawawi dalam acara temu media dan buka puasa, Selasa (19/4/2022).

Nawawi menambahkan, jika pada tahun-tahun sebelumnya penjualan didominasi oleh properti residensial, penjualan pada tahun 2022 ini didominasi oleh properti komersial yang mengalami peningkatan signifikan. Pasalnya, permintaan akan ruang usaha yang terus meningkat seiring dengan melandainya situasi pandemi Covid-19.

"Dari penjualan ruang komersial yang terus meningkat ini, komposisi produk yang berkontribusi besar terhadap penjualan perusahaan menjadi seimbang. Kami pun optimistis target penjualan hingga akhir 2022 sebesar Rp5 triliun dapat tercapai," terang Nawawi. 

Nawawi mencatat, banyak pebisnis yang kini melakukan ekskansi bisnisnya di kawasan Gading Serpong.

"Banyak pebisnis-pebisnis pemula dan juga brand yang melakukan ekspansi untuk memiliki ruang usaha sendiri. Saat ini ada dua brand kuliner yang tercatat telah memiliki komitmen untuk membuka gerainya di ruang komersial Paramount Gading Serpong yaitu Solaria dan Tous le Jours. Jika dulu tren gerai kuliner stand alone hanya didominasi fast food, sekarang sudah merambah ke jenis lainnya," imbuhnya.

Berkaca dari meningkatnya permintaan akan tempat usaha tersebut, Paramount Land meluncurkan properti komersial Maggiore Grande Tahap 2. Maggiore Grande Tahap 2 diluncurkan, menyusul kesuksesan Maggiore Square dan Maggiore Grande Tahap 1 yang terjual sebanyak 227 unit.

Penawaran Maggore Grande Tahap 2 telah dilakukan sejak 31 Maret 2022 dengan beragam cara pembayaran.

“Kami menyediakan pembayaran dengan cara super cash, cash keras, KPR dengan angsuran ringan, dan tunai bertahap. Pendaftaran dilakukan secara online mulai tanggal 31 Maret hingga 1 April 2022. Selama penjualan perdana, kami memberikan bonus tambahan berupa free high speed internet selama 12 bulan, free IPKL selama 6-12 bulan, dan IP CCTV sebanyak 2 unit,” papar Nawawi.

Minat akan tempat usaha yang tinggi ditunjukkan dengan penjualan unit ini yang mencapai lebih dari 60 persen. Maggiore Grande Tahap 2 ditawarkan sebanyak 74 unit dengan harga jual perdana mulai dari Rp1,9 miliar. Maggiore Grande Tahap 2 adalah ruko 2 lantai yang terdiri dari beberapa tipe yaitu 4,5x10 meter, 5x10 meter, 5,5x11-14 meter dengan lebar 6x9 meter dan 6,5 meter serta panjang 11, 13, dan 14 meter.

Sama halnya dengan Maggiore Grande Tahap 1, Maggiore Grande Tahap 2 dilengkapi dengan fitur penunjang kegiatan usaha, seperti solar panel untuk menghemat energi listrik dan AC, fasilitas parkir, serta multi akses.

Nawawi menambahkan, Paramount Land meluncurkan program promosi sebanyak dua kali dalam setahun.

“Kami memiliki program agar konsumen mendapat harga spesial yang disebut fortunate. Program ini berlaku selama Januari – Juni untuk semester 1 dan Juni – Desember untuk semester 2. Kami juga punya promosi whole year yang berlaku sepanjang tahun,” tutupnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper