Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prabowo Bakal Kunjungi KEK Batang, Tinjau Investasi China Rp16 Triliun

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melaporkan perkembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) kepada Presiden Prabowo Subianto.
Presiden Prabowo Subianto mengadakan pertemuan dengan investor global Ray Dalio di Istana Merdeka, Jakarta, pada Jumat, 7 Maret 2024. Dalam pertemuan tersebut, turut hadir sejumlah menteri dan para pengusaha swasta di Indonesia guna membahas strategi pengelolaan aset nasional, serta peningkatan investasi di Indonesia./youtube Sekretariat Presiden
Presiden Prabowo Subianto mengadakan pertemuan dengan investor global Ray Dalio di Istana Merdeka, Jakarta, pada Jumat, 7 Maret 2024. Dalam pertemuan tersebut, turut hadir sejumlah menteri dan para pengusaha swasta di Indonesia guna membahas strategi pengelolaan aset nasional, serta peningkatan investasi di Indonesia./youtube Sekretariat Presiden

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melaporkan perkembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) kepada Presiden Prabowo Subianto.

Dalam pertemuan tersebut, Airlangga mengungkapkan bahwa akan ada investasi besar di KEK Batang yang mencapai Rp16 triliun.  

"Kami sampaikan perkembangan perekonomian dan rencana terkait kawasan ekonomi khusus. Presiden mengatakan bahwa KEK di Batang akan dikunjungi langsung oleh beliau pada Kamis nanti," ujarnya kepada wartawan di kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (18/3/2025).  

Salah satu kerja sama yang tengah dipersiapkan adalah proyek twin city twin park antara Indonesia dan Fujian, China. Airlangga menyebut bahwa investasi senilai Rp16 triliun di KEK Batang merupakan tindak lanjut dari pertemuan antara Presiden Prabowo dan Presiden China Xi Jinping.  

Selain KEK Batang, Airlangga juga melaporkan perkembangan kawasan lain, seperti KEK Nongsa yang akan diperluas untuk menarik investasi pusat data (data center). Pemerintah berencana mengundang Presiden Prabowo untuk hadir dalam peresmian kawasan ini.  

Sementara itu, KEK Singasari di Malang juga terus berkembang dengan masuknya lembaga pendidikan ternama dari keluarga Russell Group atau yang memiliki selain King College, juga Queen Mary dan juga ada Imperial College.

Menurutnya, pemerintah terus mendorong investasi di KEK sebagai strategi meningkatkan daya saing ekonomi nasional. Presiden Prabowo pun dijadwalkan mengunjungi beberapa kawasan tersebut dalam waktu dekat.

“Jadi ini beberapa yang ada di sana. Dan ini juga nanti pada waktunya Bapak Presiden akan melakukan kunjungan,” pungkas Airlangga.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Editor : Muhammad Ridwan
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper