Bisnis.com, PALEMBANG -- Kementerian Perdagangan berharap program pasar murah bisa menjadi penyeimbang dan referensi harga barang kebutuhan pokok yang cenderung naik menjelang bulan puasa.
Menteri Perdagangan M. Lutfi mengatakan pasar murah merupakan salah satu instrumen yang digunakan pemerintah pusat dan daerah untuk menjaga stabilitas harga pada momen tertentu, seperti bulan puasa dan Lebaran.
"Pasar murah juga dapat membantu masyarakat terutama yang berpenghasilan rendah dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari," katanya saat meninjau pasar murah di lapangan rumah susun Palembang, Sabtu (14/6/2014).
Adapun barang kebutuhan pokok yang dijual dalam pasar murah, a.l beras, gula pasir, minyak goreng, terigu, telur dan barang kebutuhan pokok lainnya yang dijual secara terpisah atau secara paket dengan harga lebih rendah dari harga pasar.
"Produk usaha kecil dan menengah khas Sumsel juga dijual guna memeriahkan pasar murah," katanya.
Pasar Murah Jadi Penyeimbang Harga Bahan Pokok Jelang Puasa
Kementerian Perdagangan berharap program pasar murah bisa menjadi penyeimbang dan referensi harga barang kebutuhan pokok yang cenderung naik menjelang bulan puasa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Dinda Wulandari
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
46 menit yang lalu
RI Bidik 16 Juta Kunjungan Wisatawan Mancanegara pada 2025
47 menit yang lalu