Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Surabaya Dapat 6.917 Tenaga Terampil Bersertifikat Baru

Surabaya Dapat 6.917 Tenaga Terampil Bersertifikat Baru
Ilustrasi/Antara-Embong Salampessy
Ilustrasi/Antara-Embong Salampessy

Bisnis.com, JAKARTA—Pemerintah berupaya untuk terus meningkatkan jumlah tenaga kerja konstruksi bersertifikat guna meningkatkan daya saing industri konstruksi dalam negeri demi meningkatkan kualitas pembangunan nasional.

Sepanjang tahun lalu, salah satu balai pelatihan konstruksi Kementerian PUPR, yakni Balai Pelatihan Konstruksi Wilayah II Surabaya telah menghasilkan lulusan sebanyak 7.339 orang sepanjang 2015.

Jumlah tersebut terdiri atas 422 orang lulus pelatihan dan 6.917 tenaga terampil bersertifikat.

Direktur Jenderal Bina Konstruksi, Kementerian PUPR, Yusid Toyib meminta Kepala Balai Pelatihan Konstruksi Wilayah II Surabaya untuk terus menunjukan kinerja terbaik dan fokus menyelesaikan target pekerjaan dengan maksimal serta selalu tertib dalam pelaksanaan administrasi sesuai prosedur.

Tuntutan tersebut disampaikannya saat meninjau Balai Pelatihan Konstruksi Wilayah II Surabaya, Jumat (19/2/2016).

Apalagi gedung Balai Pelatihan Konstruksi Wilayah II Surabaya yang berlokasi di Jalan Bukit Darmo Raya, Surabaya, Jawa Timur yang direhabilitasi pada 2015 lalu kini telah selesai.

“Dengan tampilan baru di 2016 ini, diharapkan memberikan efek positif bagi seluruh pegawai balai serta peserta pelatihan konstruksi,” kata Yusid melalui siaran pers, Sabtu (20/2/2016).

Capaian Balai Pelatihan Konstruksi Wilayah II Surabaya yang telah menghasilkan lulusan sebanyak 7.339 orang tersebut akan diakumulasikan dengan capaian Balai Pelatihan Konstruksi di Seluruh Indonesia, Tim Pembina Jasa Konstruksi Daerah di Provinsi Kabupaten Kota, dan hasil kerjasama dengan mitra kerja Direktorat Jenderal Bina Konstruksi hingga 2019 nanti.

Sehingga keseluruhan dapat mewujudkan program strategis Direktorat Jenderal Bina Konstruksi 2015-2019 dengan menghasilkan 10.000 instruktur/asesor pelatihan konstruksi, 50.000 insinyur bersertifikat, 200.000 teknisi bersertifikat, dan 500.000 tenaga terampil bersertifikat.

Balai Pelatihan Konstruksi Wilayah II Surabaya pada 2015 lalu melakukan berbagai jenis pelatihan ahli dan terampil, kemudian melakukan pembekalan dan fasilitasi uji kompetensi serta pembekalan dan fasilitasi uji kompetensi menggunakan MTU (mobile training unit).

Balai Pelatihan ini memiliki wilayah pelayanan dan koordinasi di enam provinsi, diantaranya Jawa Timur (29 kabupaten/9 kota), Jawa Tengah (29 kabupaten/6 kota), DI Yogyakarta (5 kabupaten/1 kota), Bali (9 kabupaten/1 kota), NTB (10 kabupaten/kota), dan NTT (21 kabupaten/kota).

Beberapa tahun ke depan Balai Pelatihan Konstruksi Wilayah II Surabaya diproyeksikan akan menjadi balai pelatihan konstruksi yang memiliki fasilitas Las (welding) nomor wahid di Indonesia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper