Bisnis.com, JAKARTA-Memasuki tahun ketiga berdiri di Indonesia, Ikea Indonesia tercatat sudah dikunjungi 7,9 juta orang, sejak berdiri pada Oktober 2014 lalu.
Adapun jumlah pengunjung website IKEA hingga akhir September 2017 adalah sebanyak 5,415 juta orang.
Eliza Fazia, Marketing Manager IKEA Indonesia mengatakan, “Kami sangat senang bahwa masyarakat Indonesia dapat menerima kehadiran IKEA di Indonesia, dillihat dari jumlah pengunjung yang datang ke toko IKEA selama 3 tahun terakhir. Kami berkomitmen untuk terus memberikan berbagai inspirasi perlengkapan rumah tangga yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.” ujarnya dalam siaran persnya.
Seiring dengan meningkatnya jumlah pelanggan, mulai bulan September 2017 IKEA terus berupaya untuk memberikan harga yang lebih terjangkau bagi para pelanggannya. Di tahun baru katalog IKEA, jumlah produk dengan harga lebih rendah meningkat menjadi lebih dari 500 produk - termasuk layanan IKEA. Jumlah produk dengan Harga Lebih Rendah seharga di bawah Rp. 100,000 meningkat dari 20% menjadi 22%. Sedangkan produk buatan Indonesia yang tersedia di toko IKEA sebanyak 120 produk
Tahun 2017 ini, IKEA juga telah meluncurkan Fasilitas Online Point yang didukung oleh Distribution Point. Fasilitas IKEA Online Point untuk memudahkan pelanggan untuk berbelanja produk IKEA secara online.
Selain itu, bagi pelanggan bisnis, IKEA juga telah meluncurkan IKEA Business Card dengan menawarkan serangkaian manfaat bagi para anggotanya. “Kami berharap IKEA bisa menjadi bagian dari masyarakat Indonesia untuk keperluan perlengkapan rumah tangga maupun sumber inspirasi dengan adanya berbagai penawaran menarik seperti harga yang lebih rendah. Selain itu, dengan adanya produk-produk berharga lebih rendah dibandingkan tahun 2016, dan produk-produk buatan Indonesia, hal ini menunjukkan bahwa IKEA benar-benar ingin menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi masyarakat Indonesia khususnya pelanggan toko IKEA dengan memberikan solusi perabot dan inspirasi desain rumah,” tambah Eliza Fazia.
Merayakan hari jadinya yang ke tiga tahun, Ikea Indonesia menggelar beragam kegiatan dari tanggal 13 Oktober hingga 15 Oktober 2017.
Selain itu, toko IKEA juga akan dibuka hingga jam 12 malam pada hari Sabtu, 14 Oktober dan akan dibuka lebih awal pada hari Minggu, 15 Oktober 2017.