Bisnis.com, JAKARTA — Portal properti Lamudi kembali mengadakan pameran properti, acara yang diberi nama Car Property Expo (CPE) tersebut diadakan mulai tanggal 17 hingga 29 Oktober di West Atrium mall Living World, Alam Sutera, Tangerang Selatan.
Berbeda dengan acara pameran yang pernah diadakan oleh Lamudi sebelumnya, kali ini Lamudi tidak hanya menampilkan produk properti berkualitas dengan ragam pilihan lokasi dan fasilitas terbaik, tetapi juga menampilkan beragam produk mobil menarik yang sayang untuk dilewatkan.
Menurut Mart Polman, Managing Director Lamudi Indonesia, konsep pameran kali ini adalag one stop solution, sehingga masyarakat memiliki banyak pilihan untuk memenuhi kebutuhan mereka dengan berbagai produk properti dan mobil.
“Oleh karenanya, pada pameran kali ini kita juga menggandeng Carmudi untuk menyediakan produk mobil pilihan,” katanya Jumat (19/10/2018).
Sama seperti pameran sebelumnya, kali ini pengunjung juga bisa menemukan berbagai promo menarik.
Contohnya seperti promo dari apartemen One Parc Puri yang memberikan pembayaran DP 0 rupiah, cicilan Rp 2 juta perbulan serta gratis kitchen set. Lalu ada juga apartemen Branz BSD yang mengadakan promo bunga KPA sebesar 1,99%, serta bagi Anda yang membeli rumah ada penawaran menarik dari perumahan Suvarna Sutera yang menawarkan pembayaran DP sebesar Rp14 juta, gratis CCTV hingga gratis solar water heater.
“Kita juga memberikan doorprize berupa subsidi DP sebesar Rp 25 juta untuk semua produk properti,” ujarnya.
Selain bisa mendapatkan promo menarik, dalam pameran ini masyarakat juga bisa mengikuti beragam kegiatan seru setiap weekendseperti talk show dengan tema tips fengshui dari pakar fengshui Koh Djohar, investasi cerdas untuk milenial, live musik hingga pembagian hadiah berupa smartphone, voucher listrik dan voucher membersihkan rumah.