Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Produksi Migas Pertamina dari Irak, Aljazair, dkk Capai 213.000 Barel

PT Pertamina Internasional EP (PIEP) mencatat produksi minyak dan gas (migas) pada 2023 mencapai 213.000 barel setara minyak per hari (boepd)
Operasi Pertamina di Blok Menzel Ledjmet Nord (MLN) di Aljazair/Pertamina
Operasi Pertamina di Blok Menzel Ledjmet Nord (MLN) di Aljazair/Pertamina

Bisnis.com, JAKARTA — PT Pertamina Internasional EP (PIEP) mencatat produksi minyak dan gas (migas) mencapai 213.000 barel setara minyak per hari (boepd) atau 112% lebih tinggi dari target Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) 2023. 

Anak usaha PT Pertamina Hulu Energi itu mencatat produksi minyak di atas target 109%, hasil kontribusi dari Irak dan aset lainnya di Gabon dan Angola. 

Sementara itu, produksi gas di atas target 118% dengan kontribusi dari aset Aljazair, Malaysia, dan aset lainnya di Tanzania.

“Kinerja PIEP akan terus dioptimalkan pada 2024 mendatang dengan melakukan berbagai inovasi. Kita harus memiliki fondasi yang kuat untuk melangkah lebih jauh dan mencapai target yang ditetapkan,” kata Direktur Utama PIEP Jaffee A. Suardin seperti dikutip dari siaran pers, Kamis (15/2/2024). 

Hal ini didukung dengan meningkatnya cadangan terbukti (P1) sebesar 29 juta barel setara minyak (MMboe), lebih besar 935% dari RKAP 2023 sebesar 3 MMboe.  

Sementara itu, cadangan contingency (2C) sebesar 11,1 MMboe, lebih besar 317% dari target RKAP 2023 sebesar 3,5 MMboe.

Selain itu, PIEP turut mencatat persetujuan perpanjangan 6 Extended License Agreement (ELA) di Algeria pada Desember 2023, serta tambahan Blok SK 510 di Malaysia. Tambahan Blok SK 510 memperkuat operasi PIEP di Malaysia dengan aset existing SK309 dan SK311. 

Di sisi kinerja HSSE, angka capaian lost time incident rate (LTI) sebesar nol (0), realisasi sampai dengan akhir 2023, dan total recordable incident rate (TRIR) juga tercatat nol (0) di mana keduanya masih berada di bawah batasan.  

Dari jumlah manpower sebanyak 403 personel, PIEP mencatatkan 34,197 juta jam tanpa kecelakaan kerja. Hal ini merupakan capaian yang sangat baik dan mencerminkan komitmen PIEP yang tinggi terhadap aspek HSSE.

“Kami terus mengingatkan Perwira PIEP untuk terus mematuhi peraturan perusahaan yang telah dibuat untuk keselamatan kita bersama. Perjalanan masih panjang untuk menjadikan PIEP sebagai perusahaan yang mendunia,” kata Dharmawan H. Samsu, Komisaris Utama PIEP sembari menutup sambutan saat Town Hall Meeting 2024.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper