Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Grup Pelindo (IPCC) Mulai Bangun Gedung Parkir Baru 2025

Anak usaha Pelindo, PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk. (IPCC) berencana untuk memulai pembangunan gedung parkir baru pada 2025.
Mobil diparkir di kawasan PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IPCC) di Jakarta, Rabu (12/9/2018)./JIBI-Abdullah Azzam
Mobil diparkir di kawasan PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IPCC) di Jakarta, Rabu (12/9/2018)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA - Anak usaha PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo, PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk. (IPCC) berencana untuk memulai pembangunan gedung parkir baru pada 2025.

Direktur Operasi dan Teknik IPCC, Bagus Dwipoyono menuturkan pembangunan gedung parkir baru merupakan salah satu upaya ekspansi perusahaan seiring dengan potensi pertumbuhan permintaan mobil. 

Dia menjelaskan, proyek pembangunan gedung parkir tersebut saat ini masih berada dalam tahap persiapan. Bagus menuturkan, perusahaan tengah mengajukan penyelesaian perizinan kepada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) terkait kajian analisis dampak lingkungan atau Amdal.

"Sekarang sedang penyelesaian izin ke KLHK untuk Amdalnya. Rencananya baru akan mulai dibangun tahun depan," kata Bagus di Kantor IPCC, Jakarta pada Selasa (30/7/2024).

Bagus mengatakan, gedung parkir tersebut akan dibangun secara bertahap. Secara terperinci, pada tahap pertama IPCC akan membangun gedung parkir dengan luas sekitar 8.400 meter persegi yang terdiri atas 3 lantai.

Bagus menuturkan, fasilitas ini rencananya akan memiliki kapasitas sebanyak 340 slot parkir. Pembangunan gedung parkir tahap pertama ini akan menelan biaya investasi sekitar Rp96 miliar.

Sementara itu, tahap ultimate pembangunan gedung parkir tersebut akan mulai dibangun setelah fase pertama rampung. Jika rampung seluruhnya, fasilitas ini akan memiliki total luas 4,4 hektare dan berkapasitas 2.400 slot parkir.

Dia menuturkan, perkiraan biaya investasi untuk tahap ultimate adalah sekitar Rp445 miliar. IPCC berencana untuk mulai membangun tahap ultimate ini pada akhir 2026 atau awal 2027.

"Untuk kapasitas nantinya kami juga akan melihat permintaan pasar seperti apa, seberapa besar sebenarnya yang perlu disiapkan," lanjut Bagus.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper