BISNIS.COM, SURABAYA—PT Kawasan Industri Gresik sedang mencari lahan sekitar 200 hektare di Jawa Timur dalam rangka perluasan kawasan industri.
Manajer Pemasaran Kawasan Industri Gresik Hery Setiawan mengatakan perluasan wilayah itu dilakukan melihat minat investor untuk masuk ke wilayah Jawa Timur cukup besar.
“Saat ini Jawa Timur cukup prospektif, sehingga banyak investor yang berminat masuk ke wilayah ini. Kami tetap mencari peluang untuk memperluas kawasan industri. Kami sudah punya di Tuban, tetapi masih melihat peluang juga untuk di daerah lainnya, ya sekitar 200 hektare. Tetapi belum tahu untuk tahun ini atau tidak, yang jelas kami tetap mencari peluang yang ada,” ujarnya saat dihubungi Bisnis, Senin (29/4).
Dia mengatakan sejumlah perusahaan yang berminat untuk mengembangkan kawasan industri di Jawa Timur a.l perusahaan pengelola mineral, perusahaan pengolahan ikan, perusahaan baja.
Adapun minat antara investor lokal dan asing, lanjut dia, cukup berimbang. Sejumlah investor asing yang juga terlihat berminat a.l dari Jepang, China, Korea.
“Banyak industri mau masuk ke Jatim, tetapi lahan juga kan saat ini sudah terbatas. Dan harga lahan di Jawa Timur sudah cukup tinggi, sehingga kami juga akan sulit menentukan harga jual. Jadi, saat ini kami memang masih mencari-cari,” tuturnya. (if)
KAWASAN INDUSTRI GRESIK: Butuh 200 Hektare Lahan Baru
BISNIS.COM, SURABAYA—PT Kawasan Industri Gresik sedang mencari lahan sekitar 200 hektare di Jawa Timur dalam rangka perluasan kawasan industri. Manajer Pemasaran Kawasan Industri Gresik Hery Setiawan mengatakan perluasan wilayah itu dilakukan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
12 jam yang lalu