Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wamenhub Hadir Saat Pelantikan Pengurus MTI 2013-2016

Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono menghadiri pelantikan pengurus pusat Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) periode 2013-2016, Selasa (22/10/2013) malam.

Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono menghadiri pelantikan pengurus pusat Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) periode 2013-2016, Selasa (22/10/2013) malam.

"Saya harap pengurus baru MTI ini mampu lebih bisa bersinergi dengan pemerintah dalam menciptakan transportasi yang kita idamkan, tantangan ke depannya cukup besar terlebih tahun depan adalah tahun politik," ujar Bambang.

Dia menambahkan MTI agar tetap fokus dalam ikut berperan dalam penciptaan transportasi nyaman bagi masyarakat, kendati pada tahun depan merupakan tahun politik yang menandai perubahan rezim pemerintah dan berpotensi mengubah kebijakan pada sejumlah sektor termasuk transportasi.

Selain itu, lanjut Bambang, MTI juga diharapkan bisa jauh lebih aktif dalam mendorong pengembangan infrastruktur penambahan dari kreatifitas melalui konektifitas domestik untuk kemajuan transportasi di Indonesia.

Dalam kesempatan sama, Ketua MTI periode 2013-2016 Danang Parikesit menyatakan dalam masa kepengurusan tiga tahun ke depan, pihaknya bakal menitikberatkan pada penyediaan transportasi publik oleh pemerintah.

"Dan juga tentang konsep mobil murah yang digencarkan pemerintah yang sebenarnya justru bersifat kontradiktif terhadap kebutuhan transportasi masyarakat," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Amri Nur Rahmat
Editor : Sepudin Zuhri

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper