Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OJK: Tebusan & Repatriasi Mengalir Deras

Dana tebusan dan pengembalian aset (repatriasi) dari warga negara Indonesia di Singapura mulai mengalir deras ke dalam negeri.
Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D. Hadad/Bisnis.com
Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D. Hadad/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Dana tebusan dan pengembalian aset (repatriasi) dari warga negara Indonesia di Singapura mulai mengalir deras ke dalam negeri.

Muliaman Darmansyah Hadad, Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), mengatakan dalam sepekan terakhir dana hasil tax amnesty yang masuk meningkat pesat.

Data yang dihimpun OJK, dana tebusan yang masuk melalui tiga bank asal Singapura mencapai hampir Rp2 triliun. Sedangkan hasil repatriasi mencapai nilai Rp1,2 triliun.

"Antusiasme masyarakat Indonesia yang punya aset di Singapura cukup tinggi. Menurut saya dengan antusiasme yang terus ada kami memperkirakan angka ini akan terus meningkat," ujarnya di Jakarta Jumat (23/9/2016).

OJK juga terus menjaga komunikasi dengan otoritas keuangan di Singapura. Apalagi belakangan berembus isu WNI yang ikut tax amnesty akan dilaporkan ke kepolisian negeri jiran itu.

Terkait dengan hal tersebut, OJK memastikan berdasarkan hasil komunikasinya dengan bank sentral Singapura (MES) tidak ada WNI yang dilaporkan ke polisi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Abdul Rahman

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper