Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Pangan Hari Ini 16 September: Cabai dan Bawang Turun, Daging Ayam Naik

Bisnis.com merangkum sejumlah harga pangan hari ini 16 September 2022 dengan harga cabai, bawang, telur dan minyak goreng dilaporkan turun.
Pedagang merapikan bawang merah jualannya di Pasar Mandonga, Kendari, Sulawesi Tenggara, Senin (27/6/2022). ANTARA FOTO/Jojon
Pedagang merapikan bawang merah jualannya di Pasar Mandonga, Kendari, Sulawesi Tenggara, Senin (27/6/2022). ANTARA FOTO/Jojon

Bisnis.com, JAKARTA - Harga mayoritas bahan pangan saat ini terpantau mengalami penurunan, seperti cabai, bawang, telur dan minyak goreng.

Dilihat dari Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPSN) pada Jumat (16/9/2022) pukul 10.00 WIB, harga cabai merah besar turun 1,12 persen dibanding kemarin jadi Rp61.850 per kg, cabai merah keriting turun 0,61 persen jadi Rp65.200 per kg, cabai rawit hijau turun 0,1 persen jadi Rp52.250 per kg dan cabai rawit merah jadi Rp65.100 per kg, turun 1,14 persen.

Kemudian telur ayam ras kini mengalami terus mengalami penurunan jadi 30.400 per kg, turun 0,16 persen dibanding kemarin. Bawang merah turun 0,27 persen jadi Rp36.450 per kg, bawang putih turun 0,35 persen jadi Rp28.750 per kg, beras kualitas super 2 turun 0,38 persen jadi Rp12.950 per kg, dan daging sapi kualitas 1 Rp137.500 per kg, turun 0,04 persen.

Sementara itu, daging ayam ras naik 0,14 persen jadi Rp35.050 per kg, minyak goreng curah tetap di Rp14.550 per kg, minyak goreng kemasan merk 2 Rp20.950 per kg, gula pasir premium Rp15.850 per kg dan gula pasir lokal Rp14.500 per kg.

Selanjutnya beras kualitas bawah tetap di Rp10.950 per kg, kualitas medium I Rp12.050 per kg, medium II Rp11.900 per kg, kualitas super I Rp13.300 per kg.

Sementara itu, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengklaim, harga barang kebutuhan pokok masih terpantau stabil, meskipun harga bahan bakar minyak bersubsidi mengalami kenaikan beberapa waktu lalu.

Hal ini disampaikannya saat memantau harga barang kebutuhan pokok di Pasar Gede, Surakarta, Jawa Tengah, pada hari ini, Kamis (15/9/2022).

"Kenaikan BBM subsidi belum mempengaruhi harga barang kebutuhan pokok yang masih stabil," ujar Mendag Zulkifli Hasan dalam siaran persnya.

Zulkifli Hasan menyebut, presiden telah memerintahkan kepada kepala daerah untuk membantu biaya transportasi menuju daerah masing-masing. "Jika harga barang kebutuhan pokok beranjak naik, maka pemerintah daerah menanggung biaya transportasi. Untuk itu, harga barang kebutuhan pokok harus dipantau terus karena menyangkut hajat hidup orang banyak," jelas yang akrab disapa Zulhas itu.

Berdasarkan pantauan, menurut Zulhas harga barang kebutuhan pokok relatif stabil dibanding bulan sebelumnya. Bahkan, beberapa komoditas mengalami penurunan harga, untuk seperti telur ayam, bawang merah, dan cabai

Adapun harga beras medium tercatat Rp12.000 per kg, beras premium Rp13.000--14.000 per kg, gula pasir Rp13.500 per kg, minyak goreng curah Rp11.700 per liter, minyak goreng kemasan Rp14.000 per liter, minyak goreng kemasan premium Rp18.000--20.000 per liter, tepung terigu Rp12.500 per kg, daging sapi Rp135.000 per kg, daging ayam ras Rp32.000 per kg, telur ayam ras Rp26.000 per kg, cabai merah keriting Rp55.000--60.000 per kg, cabai merah besar Rp40.000-45.000 per kg, cabai rawit merah Rp50.000-55.000 per kg, bawang merah Rp32.000--35.000 per kg, bawang putih honan Rp.27.000 per kg, serta bawang putih kating Rp32.000-35.000 per kg.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Indra Gunawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper