Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kereta Cepat Uji Coba hingga 30 September, Ini Cara Jajal Gratis

Kereta Cepat Jakarta-Bandung memasuki tahap uji coba operasional gratis untuk penumpang hingga 30 September 2023.
Rangkaian Electric Multiple Unit (EMU) Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) saat berada di Stasiun KCJB Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Rabu (13/9/2023). Bisnis/Rachman
Rangkaian Electric Multiple Unit (EMU) Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) saat berada di Stasiun KCJB Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Rabu (13/9/2023). Bisnis/Rachman

Bisnis.com, JAKARTA - Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) memasuki tahap uji coba operasional untuk penumpang mulai hari ini 15 September 2023.

Corporate Secretary PT KCIC, Eva Chairunisa mengatakan warga dapat menjajal kereta cepat secara gratis selama masa uji coba operasional hingga 30 September 2023. Adapun, Kereta Cepat direncanakan akan diresmikan pada 1 Oktober 2023.

"Uji coba dilakukan setelah izin dari Kementerian Perhubungan terbit pada Kamis 14 September 2023," ujar Eva dalam keterangan resmi, Jumat (15/9/2023).

Eva menjelaskan untuk tahap awal, masyarakat yang diutamakan dapat mengikuti kegiatan uji coba gratis adalah warga yang tinggal di sekitar jalur lintas kereta cepat. Hal tersebut dilakukan untuk memberikan kepada masyarakat sekitar jalur yang telah memberikan dukungan skema proses pembangunan kereta cepat Jakarta-Bandung.

Adapun pada proses uji coba penumpang tidak berbayar tersebut setiap harinya tersedia 4 jadwal keberangkatan dengan mekanisme setiap penumpang akan mendapatkan perjalanan pulang pergi (PP) Halim - Tegalluar dan sebaliknya. Dengan begitu, total setiap harinya terdapat 8 perjalanan kereta cepat dengan ketersediaan sekitar 2200 tempat duduk.

Eva menyebut saat ini melalui pendataan terdapat 98 desa/kelurahan dari 32 kecamatanyang tersebar di 9 kota/kabupaten di sepanjang jalur Kereta Cepat.

"Warga tersebut melakukan pendaftaran melalui kecamatan setempat dan secara bergiliran akan mencoba perjalanan dengan kereta cepat melalui pengaturan keberangkatan secara khusus," kata Eva.

Selain masyarakat di sekitar jalur kereta cepat, masyarakat umum lainnya juga bisa mengikuti kegiatan uji coba Kereta Cepat dengan penumpang tidak berbayar. Eva mengatakan bagi warga umum yang ingin menjajal kereta cepat gratis bisa mendaftar secara mandiri melalui website resmi KCIC yang dapat dilakukan mulai Sabtu 16 September 2023.

"Informasi link terkait pendaftaran uji coba akan diumumkan secara resmi melalui saluran informasi resmi KCIC salah satunya akun resmi @keretacepat_ID," kata Eva.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dwi Rachmawati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper