Bisnis.com, JAKARTA- PT IPC Terminal Petikemas (TPK) meraih penghargaan 'Operator Terminal Terbaik atau Port Operator of The Year' pada ajang Bisnis Indonesia Logistics Award 2022.
Anak usaha dari Subholding Pelindo Terminal Petikemas (SPTP) itu menjadi salah satu operator terminal peti kemas di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, bersaing dengan sejumlah operator lain.
"Kami Cucu Pelindo 100 persen bersaing dengan JICT, Koja, dan NPCT-1 dan bahkan terminal lain. Sehingga 2022 ini untuk [pelayanan] peti kemas internasional kami mencapai 161 persen year-on-year dibandingkan dengan tahun lalu," terang Direktur Utama PT IPC TPK David Pandapotan Sirait, Selasa (8/11/2022).
Sebelumnya, IPC TPK juga telah mendapatkan empat penghargaan kategori 'Customer Value Creator Port/Terminal of The Year', mewakili Indonesia di Dubai.
Menurut David, setelah merger Pelindo, IPC TPK tercatat langsung melakukan berbagai langkah strategis seperti mendatangkan sembilan shipping line baru, maupun membuka layanan bongkar muat sejumlah pelayaran langsung atau direct call.
Sembilan layanan baru yang bersandar di IPC TPK itu seperti Kaiso Line, Mediterranian Shipping Company (MSC), Meratus Line, Bengal Tiger Line, Gold Star Line, Regional Container Lines (RCL), dan Kalypso Compagnia Di Navigazione (KCN).
Selanjutnya, IPC TPK juga mulai melayani sejumlah pelayaran langsung atau direct call guna memangkas biaya logistik dan transit time. Pertama kali, IPC TPK melayani bongkar muat kontainer MV Atlantic Pioneer yang berlayar langsung ke Persian Gulf.
Setelah itu, pelayanan direct call dilanjutkan dengan bersandarnya MV MSC Tianshan dengan LOA 334 meter milik pelayaran MSC yang dilayani oleh IPC TPK. Saat itu, jumlah peti kemas yang dilayani sebanyak 2.000 boxes empty container, sejalan dengan program pemerintah mengatasi kelangkaan peti kemas dalam negeri.
Kemudian pada Juni 2022 lalu, IPC TPK kembali mencetak rekor baru dengan melayani MV Hammonia Lipsia milik pelayaran KCN yang berlayar langsung menuju dataran Mediterrania (Eropa).
David mengatakan ke depannya akan terus mendorong peningkatan produktivitas terminal melalui digitalisasi sistem operasional dan pelayanan berbasis planning and control. Tujuannya yakni untuk mendukung upaya Pelindo dalam mendorong sektor transportasi dan pergudangan.
"Di samping itu, kami juga mendukung pemerintah dalam menekan biaya logistik nasional dengan memangkas Port Stay & Cargo Stay di pelabuhan dengan pelayanan Berthing on Arrival," terangnya pada kesempatan terpisah.
IPC TPK Jadi Operator Terminal Peti Kemas Terbaik Bisnis Indonesia Logistics Award 2022
Ajang BIsnis Indonesia Logistics Award 2022 merupakan penghargaan bagi insan logistik nasional. IPC TPK meraih salah satu penghargaan bergengsi tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Dany Saputra
Editor : Kahfi
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
6 jam yang lalu
Bos Eramet Buka-bukaan Soal RI Batasi Pasokan Nikel
11 jam yang lalu