Starmer Akan Hadapi Tantangan Berat
Walaupun kemenangan Starmer meyakinkan, nyatanya jajak pendapat menunjukan bahwa tidak banyak yang antusias terhadapnya atau kepada partainya.
Berkat keunikan sistem first past the post di Inggris, kemenangan Partai Buruh tampaknya akan diraih dengan jumlah suara yang lebih sedikit dibandingkan tahun 2017 dan 2019.
Baca Juga
Starmer kini menghadapi serangkaian tantangan yang berat. Beban pajak Inggris diperkirakan akan mencapai yang tertinggi sejak setelah Perang Dunia Kedua, utang bersih hampir setara dengan hasil ekonomi tahunan, standar hidup telah menurun, dan layanan publik sedang terguncang, terutama Layanan Kesehatan Nasional yang sangat dihargai yang dilanda pemogokan.
Dia telah mengurangi beberapa rencana Partai Buruh yang ambisius, seperti janji pengeluaran hijau andalannya, sementara ia berjanji tidak akan menaikkan pajak untuk para pekerja.
Starmer menuturkan bahwa memimpin Inggris saat ini tidak akan mudah.
"Mengubah sebuah negara tidak seperti menyalakan saklar. Ini kerja keras. Sabar, bertekad, bekerja keras, dan kita harus segera bergerak,” jelasnya.