Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INDUSTRI PROPERTI: GKA Land Akan Bangun Hotel di Bintaro

PT Prima Bintaro Royale, anak perusahaan dari GKA Land, akan membangun satu menara hotel pada 2018 mendatang sebagai fasilitas pendukung untuk proyek superblok Bintaro Icon, Tangerang Selatan.nn
Ilustrasi pembangunan properti/Reuters
Ilustrasi pembangunan properti/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA— PT Prima Bintaro Royale, anak perusahaan dari GKA Land, akan membangun satu menara hotel pada 2018 mendatang sebagai fasilitas pendukung untuk proyek superblok Bintaro Icon, Tangerang Selatan.

Direktur Operasional GKA Land Lot Manik mengatakan, kebutuhan hotel di Tangerang Selatan, khususnya sekitar Bintaro saat ini cukup tinggi, sementara pasokannya masih terbatas. Saat ini, baru ada satu hotel yang beroperasi di sana, yakni Hotel Santika.

Oleh karena itu, GKA Land juga akan membangun hotel sebagai fasilitas pelengkap dari proyek superblok Bintaro Icon seluas 1,3 hektar di Bintaro. Kini, GKA Land tengah fokus menyelesaikan dua dari empat menara apartemen yang akan dibangun di sana.

Proyek hotel akan dibangun sebagai menara kelima dan terintegrasi dengan mall yang mengusung konsep lifestyle mall.

Menurutnya, bila dioperasikan dengan baik, dirinya yakin proyek hotel akan cukup terserap oleh pasar di Bintaro.

Secara khusus, pasar hotel di Bintaro lebih menyasar permintaan dari segmen meeting, incentives, convention and exhibition atau MICE dibandingkan pariwisata atau akomodasi keluarga.

“Sepanjang kita bisa create dengan baik, saya yakin Bintaro masih absorb market dengan baik, khususnya MICE. Saya kira di tempat kita ini masih bisa menyerap pasar dari Tangerang dan Tangerang Selatan, bahkan Depok masih tidak terlalu jauh juga,” katanya kepada Bisnis, dikutip Senin (12/12/2016).

Lot mengatakan, saat ini GKA Land masih mengkaji rencana pengembangan hotel tersebut. Menurutnya, ada kemungkinan hotel tersebut justru akan dikembangkan menjadi kondominium hotel.

Artinya, tiap unitnya akan dijual kepada investor individu, tetapi akan dioperasikan secara bersama-sama oleh operator profesional sebagai hotel.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper