Bisnis.com, JAKARTA - Program mudik gratis yang disediakan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan dibuka hari ini, Senin (13/3/2023), pukul 14.00 WIB. Pendaftaran pun hanya dapat dilakukan secara online lewat aplikasi MitraDarat.
Dikutip dari laman Instagram @kemenhub151, Senin (13/3/2023), masyarakat yang ingin ikut pulang ke kampung halaman bersama angkutan Lebaran Kemenhub 2023, harus mengunduh dan update aplikasinya ke versi 1.0.4 (Android) dan 1.02 (iOS).
"Pendaftaran mudik gratis dapat dilakukan mulai tanggal 13 Maret 2023 pukul 14.00 WIB," tulis Kemenhub.
Adapun, pendaftaran mudik gratis ini berlangsung hingga 14 April 2023. Namun, pendaftarannya bisa ditutup lebih awal jika kuota telah terpenuhi.
Untuk itu, agar kebagian kuota mudik gratis Kemenhub 2023, Anda harus segera mendaftar siang ini dengan cara segera download aplikasi MitraDarat dan memperbarui ke versi terbaru.
Aplikasi MitraDarat bisa diunduh melalui PlayStore atau App Store. Setelah itu, pengguna bisa login aplikasi.
Baca Juga
Berikut cara daftar mudik gratis Kemenhub 2023 lewat aplikasi MitraDarat:
• Klik tombol Login
• Masukkan alamat email atau akun Google
• Masukkan nomor telepon (WhatsApp)
• Masukkan kode OTP
• Login berhasil akan tampil dashboard aplikasi MitraDarat
Setelah berhasil login ke aplikasi MitraDarat, pengguna bisa memesan Tiket Mudik Gratis Kemenhub 2023, begini caranya:
• Klik icon “Mudik Gratis”
• Pilih titik keberangkatan dan tujuan mudik
• Pilih armada mudik yang sesuai
• Isi identitas data penumpang
• Klik tombol “Selesaikan Pesanan”
Nantinya, apabila pendaftaran mudik gratis berhasil dilakukan, maka langkah selanjutnya adalah mendatangi lokasi Posko Validasi Ulang dan penyerahan serta keberangkatan sepeda motor arus mudik.
Untuk bisa ikut mendaftar mudik gratis Kemenhub 2023, ada beberapa persyaratan lain yang harus diperhatikan.
Berikut syarat daftar mudik gratis Kemenhub 2023:
• Peserta mudik gratis wajib memiliki dokumen kependudukan yang sah pada saat mendaftar (KTP/SIM/KK)
• Peserta mudik gratis hanya bisa memilih 1 kota tujuan mudik
• Bila peserta akan mudik gratis mengikuti mudik-balik/PP, maka pendaftaran arus balik dilakukan bersamaan pada saat mendaftar arus mudik (dengan catatan, kota tujuan mudik yang dipilih ada pada pilihan kota arus balik. Dan peserta hanya bisa ikut arus balik sesuai dengan kota tujuan arus mudik)
• Peserta mudik gratis hanya diberikan waktu H+7 setelah tanggal pendaftaran, untuk melakukan registrasi/validasi ulang di posko yang telah di tentukan
• Apabila lewat H+7 peserta tidak melakukan validasi ulang, maka data peserta mudik gratis dianggap gugur/hangus (kuota akan otomatis bertambah), dan tidak bisa mendaftar ulang (NIK akan diblok oleh sistem) agar memberikan kesempatan pada peserta lain yang ingin mendaftar belum mendapatkan kuota mudik/balik
• Peserta yang mudik-balik dengan sepeda motor, wajib membawa kelengkapan surat kendaraan. Dan menyerahkan motor sesuai dengan tanggal yang ditentukan atau H-1 sebelum tanggal seremonial bus.
• Peserta mudik gratis dalam keadaan sehat jasmani dan rohani pada saat keberangkatan arus mudik/balik
• Peserta mudik gratis wajib datang minimal 1 jam sebelum jam keberangkatan.