Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jaksel Tambah Ruang Perkantoran Baru, AAJI Pasok 4.000 Meter Persegi

Grha AAJI di Jakarta Selatan ditargetkan akan rampung pada Juni 2025 mendatang dan menambah pasokan ruang pertemuan.
Peletakan batu pertama pembangunan Grha AAJI di Jakarta Selatan, Kamis (20/6/2024)./Bisnis - Pernita H.
Peletakan batu pertama pembangunan Grha AAJI di Jakarta Selatan, Kamis (20/6/2024)./Bisnis - Pernita H.

Bisnis.com, JAKARTA — Kawasan Jakarta Selatan akan kedatangan pasokan perkantoran baru pada 2025 mendatang. Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) memulai pembangunan Grha AAJI di Jalan Fatmawati Raya, Jakarta Selatan seluas 4.077 meter persegi untuk bangunannya saja. Perkantoran ini utamanya akan dijadikan pusat pengembangan pendidikan asuransi jiwa.  

“Fungsinya sebagai pusat pelatihan dan pendidikan bagi sumber daya manusia (SDM) di industri asuransi jiwa dan masyarakat umum,” kata Budi di sela peletakan batu pertama di Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (20/6/2024). 

Budi memperkirakan kawasan yang telah disiapkan sejak 2019 ini dapat menyelesaikan pembangunan dalam 1 tahun ke depan atau Juni 2025. Nantinya Grha AAJI ini akan terdiri dari empat lantai. 

“Spirit di dalamnya [untuk membangun gedung baru] adalah pendidikan, baik pendidikan kepada insan asuransi jiwa maupun pengembangan pendidikan untuk masyarakat supaya lebih paham asuransi. Jadi itu semua akan dilakukan di suatu tempat yang dimiliki oleh AAJI dan diposisikan untuk pendidikan, jadi ini yang menjadi spirit hari ini bahwa ini menunjukan komitmen dari AAJI untuk mengembangkan pendidikan asuransi,” katanya. 

Lebih jauh dia menjelaskan Grha AAJI tersebut tidak menggantikan Rumah AAJI yang beralamat di Jalan Talang Betutu, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Rumah AAJI akan tetap menjadi sekretariat asosiasi.

Dia juga menyebut bahwa selama ini Rumah AAJI sudah digunakan untuk pusat pendidikan asuransi. Namun tak jarang kegiatan seminar yang lebih besar pihaknya menyelenggarakan di luar. Nantinya dengan pembangunan Grha AAJI bisa menjadi sarana dan fasilitas yang dimanfaatkan penuh untuk pendidikan asuransi.

Sedangkan nilai investasi yang dikucurkan untuk kawasan perkantoran baru ini ia enggan menjelaskan. Namun yang pasti pihaknya berharap proses pembangunan Grha AAJI bisa diselesaikan pada Juni 2025

“Kami juga menggandeng konsultan terkait dengan perizinan hingga rancang gedung, serta memastikan pembangunan selesai sesuai jadwal,” tandasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper